Pemerintah Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis melaksanakan Upacara Peringatan Hari Ibu ke-97, Hari Bela Negara ke-77, dan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN) Tahun 2025 pada Senin, 22 Desember 2025, bertempat di Halaman Kantor Kecamatan Baregbeg.
Upacara ini diikuti oleh unsur Forkopimcam, TNI/Polri, ASN, guru, kepala desa, perangkat desa, BPD, LKD, serta perwakilan organisasi dan masyarakat se-Kecamatan Baregbeg. Kegiatan berlangsung dengan khidmat sebagai bentuk penghormatan terhadap peran perempuan, semangat bela negara, serta nilai-nilai solidaritas dan kepedulian sosial dalam kehidupan bermasyarakat.
Melalui peringatan ini, diharapkan seluruh peserta dan masyarakat dapat terus menumbuhkan rasa cinta tanah air, memperkuat persatuan dan kesatuan, serta meningkatkan kepedulian sosial demi terwujudnya kehidupan masyarakat yang harmonis dan berkeadilan.
Pemerintah Desa Saguling berkomitmen untuk terus mendukung dan berpartisipasi aktif dalam kegiatan-kegiatan kenegaraan dan sosial sebagai bagian dari pembangunan karakter bangsa di tingkat desa.